Pelayanan USG Ibu Hamil Gratis

08 Desember 2021 13:57:12 WITA

Selasa,7 desember 2021, Pemerintah Desa menyelenggarakan pelayanan USG ibu hamil gratis. Agenda charity yang didukung RS. Balimed Buleleng dan disambut antusias oleh warga ini dimulai sejak pukul 11.00 - 13.30 WITA di Poskesdes Desa Tembok.
Sedikitnya tercatat 37 ibu hamil yang mengikuti layanan USG dan 172 administrasi kependudukan dan catatan sipil diterbitkan melalui pelayanan Simelik dalam acara tersebut.
Selain USG, acara ini juga disinergikan dengan kegiatan lain. Mulai dari pemberian paket susu gratis dari Prenagen, pemberian bahan pangan sehat untuk ibu hamil yang disupport PT. Prima Larvae dan layanan administrasi kependudukan dan pencatatan sipil (KTP, KK, akta) dari Simelik Dinas Dukcapil Buleleng.
Kedepan, sinergi dengan lebih banyak pihak dalam penyelenggaraan pelayanan publik semacam ini akan terus dilakukan untuk meningkatkan akses pelayanan kepada masyarakat.

Komentar atas Pelayanan USG Ibu Hamil Gratis

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Tembok

tampilkan dalam peta lebih besar